Pages

Saturday, August 18, 2018

Rusia Serukan Eropa Bantu Rekonstruksi Suriah

INILAHCOM, Berlin--Presiden Rusia Vladimir Putin menyerukan Eropa untuk menyumbang dana bagi rekonstruksi Suriah supaya jutaan pengungsi bisa pulang, VOA melaporkan, Minggu (19/8/2018).

"Kita perlu memperkuat upaya kemanusiaan dalam konflik Suriah," katanya sebelum mengadakan pertemuan dengan Kanselir Jerman Angela Merkel di pesanggrahan negara Puri Meserberg di utara Berlin, Sabtu (18/8/2018).

"Maksud saya, berikan bantuan kemanusiaan kepada rakyat Suriah dan bantu (rekonstruksi) wilayah supaya pengungsi di luar negeri bisa pulang," tambahnya.

"Sekarang ini terdapat satu juta pengungsi di Yordania, jumlah sama di Lebanon dan tiga juta di Turki," kata Putin.

Jerman telah menerima ratusan ribu migran sejak 2015, puncak krisis migran yang secara politis melemahkan posisi Merkel dan menimbulkan perpecahan di Eropa.

"Ini merupakan beban besar bagi Eropa. Itulah sebabnya kita perlu melakukan segalanya untuk membantu para pengungsi ini pulang," tambahnya.

Dia menekankan perlunya memulihkan layanan pokok seperti persediaan air dan layanan kesehatan.[voa/lat]

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2MqtKY9

No comments:

Post a Comment