Pages

Monday, August 20, 2018

Puluhan Guru PAUD Dapat Pendampingan

INILAHCOM, Jakarta - Puluhan guru PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) mendapat pembekalan untuk menaikan kualitas tenaga pendidik.

Hal tersebut merupakan bagian program dari Pacific Place Jakarta yang memiliki komitmen dan eksistensi sebagai perusahaan Ramah Anak. Kali ini, Pacific Place memberikan pendampingan kepada sekitar 50 guru PAUD dari empat PAUD di DKI Jakarta.

"Empat PAUD tersebut terdiri dari PAUD Menara Indah Kelurahan Manggarai, PAUD Pelita Hati Bintaro, PAUD Baiturahman Kemayoran, dan PAUD Tunas Harapan di Kepulauan Seribu," papar Nanny Kurniawan HR & GA manager Pacific Place, Jakarta, Senin, (20/08/2018).

Komitmen ini merupakan bentuk dukungan terhadap program KLA (Kota Layak Anak) yang digagas oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. Bekerjasama dengan PAUD Institut selaku mitra dalam program pendampingan, empat PAUD binaan tersebut akan didampingi selama enam bulan.

"Pendampingan seperti pelatihan guru - guru PAUD. Kami merasa mereka harus disamakan persepsinya. Karena mereka memiliki latar belakang yang berbeda. Kemudian orangtua dari anak PAUD juga kami libatkan," tambahnya.

Masih menurutnya, dengan program pendampingan ini diharapkan kualitas PAUD semakin meningkat, tidak hanya penambahan atau perbaikan sarana dan prasarananya tetapi juga peningkatan kapasitas tenaga pendidik serta orangtua murid. Ini juga sebagai kunci keberhasilan proses belajar anak - anak PAUD dan upaya membangun generasi penerus yang berkualitas. (tka)

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2N6XHIE

No comments:

Post a Comment