Pages

Sunday, August 19, 2018

Raih Emas, Defia Akan Dapat Bonus Rp1,5 Miliar

INILAHCOM, Jakarta - Sesuai janji pemerintah melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), peraih medali emas Asian Games 2018 akan diberikan bonus 1,5 miliar Rupiah. Defia Rosmaniar menjadi atlet Indonesia pertama yang akan menerima bonus tersebut nantinya.

Defia meraih medali emas di cabang olahraga (cabor) taekwondo nomor poosmae individu putri, Minggu (19/8/2018) di JCC Plenary Hall, Jakarta.

Wanita kelahiran Bogor ini meraih medali epertama bagi Indonesia setelah berhasil unggul poin atas atlet Iran, Marjan Salahshouri. Defia berhasil mengoleksi 8.690 poin, sementara Marjan hanya mengoleksi 8.470 poin.

Imam Nahrawi berharap dengan keberadaan bonus dari pemerintah itu, atlet-atlet yang berjuang di Asian Games 2018 lebih terpacu dan termotivasi untuk mendapatkan hasil yang terbaik.

"Tentu kita sudah menyiapkan bonus seperti yang saya sampaikan, satu medali emas, seperti tunggal putri ini 1.5 M. Sudah kita siapkan. Semoga memicu altet yang lain untuk memendapatkan medali emas," kata Imam Nahrawi.

"Saya berharap akan lahir banyak medali emas dari pejuang-pejuang olahraga lainnya," pungkas Imam.

Sebelumnya, Indonesia meraih medali di hari pertama Asian Games 2018 dari cabor wushu dimana Edgar Xavier Marvelo menyumbang perak.[rza]

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2MDEod2

No comments:

Post a Comment